Asal Usul Bola Basket

A. Pengertian dan Asal-Usul Bola Basket

Permainan bolas basket adalah permainan yang bertujuan memasukkan bola ke keranjang lawan dan menjaga keranjang sendiri agar tidak kemasukan bola. Untuk dapat memainkan bola dengan baik perlu melakukan teknik gerakan dengan baik. Gerakan yang baik menimbulkan efisiensi kerja dan berkat pembelajaran yang teratur mendapatkan efektivitas yang baik pula.

         Permainan bola basket diciptakan oleh seorang guru olahraga yang bernama Dr. James A. Naismith pada tahun 1891 di Springfield, Massachusetts. Karena cuaca yang buruk pada musim dingin, murid-murid kelas olahraganya lebih banyak menghabiskan waktu di dalam kelas daripada di luar kelas. Mereka merasa bosan karena harus melakukan olahraga yang sama setiap hari selama musim dingin. Naismith kemudian berusaha menemukan permainan yang bisa dimainkan di dalam ruangan dan melibatkan banyak larian sehingga terciptalah bola basket yang kita kenal saat ini.


Pada tahun 1924 permainan bola basket didemonstrasikan pada olimpiade di Perancis. Pada tanggal 21 Juni 1932 atas prakarsa Dr. Elmer Beny, direktur sekolah olahraga di Jeneva diadakan konferensi bola basket. Dalam konferensi ini terbentuklah Federasi Bola Basket Internasional yang diberi nama Federation Internationale de Basketball Amateur (FIBA). Pada tahun 1936 untuk pertama kali permainan bola basket dipertandingkan dalam olimpiade di Jerman, yang diikuti oleh 21 negara. 


Permainan bola basket masuk ke Indonesia setelah Perang Dunia ke-II dan dibawa oleh para perantau Cina. Pada PON I di Surakarta bolabasket telah masuk dalam acara pertandingan. Pada tanggal 23 Oktober 1951 berdirilah Persatuan Basketball Seluruh Indonesia (PERBASI). Pada tahun 1955 perpanjangan PERBASI diubah menjadi Persatuan Bolabasket Seluruh Indonesia dengan singkatan tetap PERBASI.


B. Lapangan Permainan Bolas Basket


Keterangan:
Panjang                          : 28 meter
Lebar                              : 15 meter
Jari-jari lingkaran tengah : 1, 8 meter










0 Response to "Asal Usul Bola Basket"

Post a Comment